Entri Populer

macam-macam resep camilan

Resep Telur Gulung Bayam
 Ingredients / Bahan:
 •4 butir telur ayam, kocok
 •150 g daun bayam, blansir, peras
 •8 ekor udang besar, kupas, rebus
 •8 buah crab stick

How to Make / Cara membuat:
 •Bubuhi telur kocok dengan sedikit garam dan merica. Buat telur menjadi 4 buah dadar yang agak kering. •Bentang dadar telur di atas gulungan bamboo atau plastik tebal.
 •Isi dengan daun bayam, 2 buah udang dan 2 buah crab stick. Gulung hingga padar dan rapi.
 •Potong melintang 2 cm.
Sajikan hangat dengan mustard dan saus cabai botolan.

Cemilan Kentang Mie ala Mama Naila
Ingredients:
2 buah kentang sedang (rebus sampai empuk)
1 kantong Indomie goreng (remukkan sampai kecil2)
4 biji cabai iris tipis
Daun parsley secukupnya Butter secukupnya
Bumbu indomie & minyaknya
Garam Merica

Directions:
-Rebus mie sampai empuk,lalu buang airnya.
-Haluskan kentang dengan garpu,beri butter aduk rata.
-Masukan bumbu semua termasuk minyak indomie,aduk rata
-Masukkan mie rebus,daun parsley dan cabai aduk rata
-Panaskan wajan pan beri minyak sedikit.
-Sendokkan adonan sesendok-sesendok ke pan lalu tipiskan.
-Tunggu sampai kecoklatan baru balik,ulangi sampai adonan selesai.
-Selamat mencoba....

Sosis gulung mie
Bahan :
3 buah sosis mie telor atau 1 bks indomie
1 telur kocok lada garam/kecap asin bumbu knoor (selera) minyak untuk menggoreng

Cara :
1. Rebus mie telor atau indomie 1/2 mateng (tanpa bumbunya), tiriskan
2. Potong sosis menjadi 3 bagian
3. Gulung2 mie di sosis.
4. Celupkan ke telor kocok
5. Masukan kecap asin, lada, bumbu knoor, atau bumbu indomie.
6. Goreng sampai kuning kecoklatan.
7. Tiriskan, sajikan dengan saos sambal.

 http://www.cariresep.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar